Mata Kuliah Jurusan Teknik Informatika


Setiap universitas dan perguruan tinggi pastinya tidak akan sama persis dengan mata kuliah ini, tergantung kebijakan masing-masing universitas, yang pasti lebih condong banyak kesamaan.

Kuliah Tahun Pertama (Semester 1 dan 2)

Tahun pertama perkuliahan lebih banyak membahas materi dasar, seperti matematika dan fisika. Berikut mata kuliah semester 1 dan 2 di Teknik Informatika:
  • Matematika
  • Fisika Dasar
  • Kimia Dasar
  • Pengantar Rekayasa & Desain
  • Pengenalan Teknologi Informasi
  • Bahasa Inggris
  • Olah Raga
  • Pengantar Rekayasa & Desain
  • Tata Tulis Karya Ilmiah
  • Pengantar Analisis Rangkaian
  • Dasar Pemrograman
Seperti yang terlihat, di semester pertama ini anda akan mempelajari mata kuliah dasar seperti matematikafisika, bahkan kimia. Khusus di matematika biasanya akan belajar kalkulus seperti integralturunan, dll. Karena dianggap belum mencukupi, mata kuliah Matematika dan Fisika ini juga akan di pelajari lagi di semester 2!
Bagi anda yang lemah di matematika dan hitung-hitungan, biasanya ini menjadi salah satu “momok menakutkan” untuk ambil jurusan di ilmu komputer/TI, dan anda tidak sendiri, sayapun dulu juga begitu hehe… beberapa rekan2 ada yang curhat tidak kuat matematika tapi ingin jadi programmer. Jawaban saya, menjadi programmer tidak harus kuat matematika. Memang matematika diperlukan, tapi tidak sampai ke tingkat kalkulusintegralturunan, dll.
Jika anda sudah pernah belajar web programmer, tidak akan pernah menemukan matematika rumit seperti itu, paling-paling cuma ‘logika’ standar saja.. Jadi untuk jadi programmer tidak harus kuat matematika. Tapi jika anda ingin mengambil jurusan ilmu komputer/IT, yah… siap2 belajar matematika, setidaknya pada tahun pertama ini.
Selain mata kuliah matematika dan fisika, di tahun pertama kita juga akan belajar dasar logika dan pemrograman, dan inilah yang memang sangat amat penting untuk bekal kita kedepan untuk menjadi programmer. Jika boleh, saya ingin menukar mata kuliah matematika dan fisika dengan mata kuliah ini, karena saking pentingnya.
Selama berkarir menjadi programmer, bahasa pemrograman yang digunakan akan selalu silih berganti, mulai dari PascalC, dan C++, hingga PHPJavaVBDelphiC#Phyton dan entah apalagi nanti yang keluar, namun asal kita memiliki dasar logika dan algoritma yang kuat, ini tidak menjadi masalah.
Maksudnya, seluruh mahasiswa dari kedua fakultas akan diajarkan mata kuliah yang sama (mata kuliah yang tertera diatas). Di akhir tahun pertama akan ada proses seleksi untuk menentukan pilihan jurusan, yakni:

Kuliah Tahun Kedua (Semester 3 dan 4)

Di semester 3 dan 4 ini biasanya kita sudah mulai masuk ke “ilmu komputer”-nya (selamat tinggal matematika dan fisika…). Berikut daftar mata kuliah yang akan dipelajari di Teknik Informatika:
  • Algoritma & Struktur Data
  • Matematika Diskrit
  • Logika Informatika
  • Probabilitas & Statistika
  • Aljabar Geometri
  • Organisasi & Arsitektur Komputer
  • Pemrograman Berorientasi Objek
  • Strategi Algoritma
  • Teori Bahasa Formal dan Otomata
  • Sistem Operasi
  • Basis Data
  • Dasar Rekayasa Perangkat Lunak
Ternyata masih ada kuliah matematika (penderitaan belum berakhir..hehe). Ok, kita skip pembahasan mata kuliah ini, mari masuk ke “ilmu komputer”-nya.
Beberapa mata kuliah yang menarik di tahun kedua ini adalah: DatabaseSistem Operasi, dan Arsitektur Komputer.
Di dalam mata kuliah Database, akan diperdalam tentang teori database. Hampir semua aplikasi akan menggunakan database, dan biasanya akan praktek dengan aplikasi database server seperti MySql.
Pada mata kuliah Sistem Operasi, akan membahas tentang konsep perancangan sebuah sistem operasi, misalnya bagaimana konsep multitasking untuk menjalankan sebuah sistem operasi komputer, kenapa terjadi deadlock (hang), prinsip pipeline, dll. Sebagai praktek mungkin akan menggunakan Linux.
Untuk mata kuliah Arsitektur Komputer, kita akan berkenalan apa-apa saja jenis processor komputer, dan bagaimana perkembangannya. Untuk mata kuliah ini saya juga sempat praktek membuat kode program untuk processor Zilog Z80, yang hadir sebelum processor Intel Pentium 1. Sangat menarik!

Kuliah Tahun Ketiga (Semester 5 dan 6)

Di semester ini kita sudah semakin paham tentang konsep komputer dan pemrograman. Berikut mata kuliah di Teknik Informatika untuk semester 5 an 6:
  • Pengembangan Aplikasi Berbasis Web
  • Pengembangan Aplikasi pada Platform Khusus
  • Jaringan Komputer
  • Manajemen Proyek Perangkat Lunak
  • Manajemen Basis Data
  • Interaksi Manusia & Komputer
  • Inteligensi Buatan
  • Agama dan Etika
  • Sistem Paralel dan Terdistribusi
  • Sistem Informasi
  • Proyek Perangkat Lunak
  • Grafika Komputer
  • Socio-Informatika dan Profesionalisme
Dalam mata kuliah Jaringan Komputer tentunya akan belajar tentang IP addresshubswitchrouter, layer TCP/IP, serta cara komputer berkomunikasi. Yang paling ditunggu adalah prakteknya, mulai dari membuat kabel jaringan (ingat urutannya!, hehe), menghubungkan antar komputer, hingga konfigurasi router. Jika anda minat di bidang hacking, disinilah “rumah” anda.
Untuk mata kuliah Sistem Cerdas (Kecerdasan Buatan), kita akan mempelajari cara membuat aplikasi yang meniru kecerdasan buatan. Bagi anda penggemar film science fiction, akan menunggu-nunggu mata kuliah ini. Sebagai praktek akan menggunakan bahasa pemrograman Prolog yang sering membuat sakit kepala.
Di dalam Grafika Komputer, akan dipelajari cara pengolahan gambar 2D dan 3D, namun di dalam teori2nya akan banyak menggunakan rumus matematika (mungkin inilah guna mata kuliah matematika dasar). Di beberapa universitas, kita juga bisa sudah memilih mata kuliah peminatan.

Kuliah Tahun Keempat (Semester 7 dan 8)

Di tahun terakhir ini biasanya akan ada PKL (Praktek Kerja Lapangan), dimana kita harus “magang” ke perusahaan tertentu yang tentunya menggunakan sistem komputer/IT. Selain itu akan ada mata kuliah peminatan seperti robotikakriptografisistem pakarmultimedia, dll. Semua ini sangat menarik untuk diikuti.
Akhirnya di semester 8 kita akan menjalani serangkaian “birokrasi” skripsi, dimulai dari pengajuan judul, seminar awal, seminar akhir, hingga sidang skripsi. Jika berhasil melewati semua ini, barulah gelar ST bisa disandang. 

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »